Jumat (13/07) memulai Kontes Robot Sepak Bola Indonesia Beroda (KRSBI Beroda) hari kedua, pagi ini baru saja menyelesaikan babak 8 besar yang akan memasuki tahap semi final siang nanti.
Adapun tim yang lolos ke babak semi final adalah IRIS dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember yang berhasil mengalahkan ERSOW dari Politeknik Elektronika Negeri Surabaya dengan skor 1-0, MOBO EVO Dari Universitas Negeri Yogyakarta berhasil mengalahkan EURO GRANDE DARI Universitas Sam Ratulangi dengan skor 2-0 , URT-ROSO dari Universitas Islam Sultan Agung berhasil mengalahkan Gerhana Dewaruci dari Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya dengan skor 3-0, dan SAKERA dari Universitas Trunojoyo Madura berhasil mengalahkan DAGOZILLA dari Universitas Teknologi Bandung dengan skor 4-3.
Walaupun ke-8 pertandigan pagi ini terbilang ketat pada setiap pertandingan namun yang paling mencolok adalah pertandingan DAGOZILLA melawan SAKERA diwarnai oleh teriakan para supporter dan skor pertandingan yang saling menyalip. Pada pertandingan 8 besar yg akan menuju semi final ini berbeda dengan babak 16 besar dimana pada babak 8 besar ini dilakukan 2 babak dengan waktu 6 menit pada setiap babaknya. (Pras)