Event

Jurnalistik sensitif bencana perlu dikembangkan di perguruan tinggi

Desember 8, 2010, oleh:

Indonesia dikenal sebagai negara rentan bencana dan fungsi media adalah untuk menginformasikan berbagai hal tentang bencana, maka selayaknya pendidikan tinggi jurnalistik, baik cetak maupun penyiaran, perlu memberikan perhatian lebih pada pendidikan tinggi jurnalistik sensitif bencana. Peliputan, pelaporan, dan penulisan tentang bencana perlu menjadi sebuah kompetensi yang dimiliki oleh lulusan pendidikan tinggi jurnalistik.

Terdapat 918 lokasi rawan longsor, Indonesia miliki tingkat risiko tinggi terhadap bencana tanah longsor

Desember 4, 2010, oleh:

Indonesia dengan karakteristik wilayah yang terdiri atas dataran tinggi dan rendah, curah hujan yang relatif tinggi, dan berada pada rangkaian ring of fire sangat rentan terhadap kejadian tanah longsor. Setidaknya terdapat 918 lokasi rawan longsor di Indonesia. Oleh karenanya, wilayah Indonesia memiliki tingkat risiko yang tinggi terhadap bencana tanah longsor.

Cegah Penularan HIV/AIDS dimulai dari Diri Sendiri

Desember 4, 2010, oleh:

Kepedulian terhadap Human Immunodeficiency Virus (HIV)/Acquired Immuno Deficiency Syndrome (AIDS) bisa diwujudkan dalam bentuk pencegahan penularan dimulai dari diri sendiri. Mulai dari hindari seks bebas tanpa kondom, penggunaan jarum suntik secara bergantian, dan lainnya.

Manajemen sistematis kunci keberhasilan EO

Desember 4, 2010, oleh:

Dalam pelaksanaan sebuah acara yang melibatkan Event Organizer (EO), dibutuhkan juga manajemen yang baik dan sistematis. Jika manajemen tersebut dijalankan sesuai dengan fungsi dan tanggung jawabnya yang tertata, maka pelaksanaan acara juga maksimal.

Lulusan PT Dituntut Miliki Kompetensi yang Unggul

Desember 4, 2010, oleh:

Tuntutan mutu atau kualitas lulusan baik dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Swasta (PTS) makin tinggi. Hal ini mendorong setiap lulusan harus memiliki kompetensi atau kemampuan yang diunggulkan untuk mampu bersaing. Kemampuan tersebut dibutuhkan karena hanya lulusan yang memiliki keunggulan yang dinilai mampu bertahan.

Perokok Indonesia Peringkat Ketiga Dunia

Desember 4, 2010, oleh:

Indonesia merupakan konsumen rokok peringkat tiga terbesar di dunia setelah Cina dan India. Dimana 240 miliar batang rokok telah dihisap untuk 240 juta penduduk Indonesia. Tingginya jumlah perokok tersebut disebabkan masih rendahnya kesadaran akan bahaya nikotin dalam rokok. Selain itu masih adanya anggapan di kalangan masyarakat bahwa rokok adalah warisan budaya.

15 Mahasiswa HI UMY Hadiri Pertemuan Mahasiswa HI Se-Indonesia

November 30, 2010, oleh:

Salah satu bentuk pengembangan kualitas akademis dan intelektualitas dari mahasiswa ilmu hubungan internasional adalah dengan melakukan pengamatan, analisa, pemberian saran hingga kritik pada persoalan-persoalan internasional yang terus berkembang. Apalagi jika upaya pengembangan tersebut dapat dilakukan secara berkelanjutan. Terlebih menjadi bahan rekomendasi bagi instansi terkait, pemerintah khususnya.   Upaya pengembangan kualitas inilah yang menjadi semangat 15

Sosialisasi adanya Perubahan UUD 1945,Tingkatkan Kesadaran Masyarakat tentang Berbangsa dan Bernegara

November 26, 2010, oleh:

Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan Bhineka Tunggal Ika merupakan pilar utama bangsa Indonesia. Adanya perubahan atau amandemen UUD 1945 disadari saat ini belum menjangkau dan dipahami sepenuhnya oleh seluruh elemen masyarakat. Untuk itu, sosialisasi mengenai perubahan tersebut perlu digalakkan lebih luas kepada publik dalam meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kehidupan berbangsa dan bernegara.