Setelah berhasil meraih peringkat 5 dalam Kejurnas Marching Band ke 25 memperebutkan Piala Presiden pada Desember 2013 lalu, kini Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Drum Corps Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (DC-UMY) kembali meningkatkan prestasinya di kompetisi Internasional. Drum Corps UMY menjadi juara 3 dalam Internasional Jember Open Marching Competition dengan kategori Drum Battle General Division, yang dilaksanakan pada 5-7 September 2014 berlokasi di Gedung Olahraga PKPSO Kaliwates, Jember. Kegiatan kompetisi ini juga diikuti oleh 30 lebih komunitas Marching Band dari beberapa negara, diantaranya Indonesia, Malaysia, Afrika Selatan, dan Thailand.
Pada Internasional Jember Open Marching Competition yang diikuti oleh berbagai universitas, komunitas, sekolah dan kelompok Marching Band dari berbagai negara, ini menjadi pengalaman yang baru bagi DC UMY karena ini menjadi kali pertama DC UMY dalam kompetisi internasional, sekaligus menjadi prestasi pertama DC UMY pada level internasional.
Menurut General Manager DC UMY, Taufan Hidayat, mengungkapkan bahwa pihaknya sangat senang sekali mengetahui DC UMY meraih posisi ketiga dalam kompetisi intenasional “Kita sangat senang sekali ketika tahu bahwa kita bisa jadi juara 3 di kompetisi internasional ini. Jadinya usaha teman-teman yang rela libur cuma 2 minggu pada bulan Ramadhan bisa terbayar, dan juga kami dan saya yakin juga teman-teman yang lain merasakan pengalaman dengan negara-negara lain, dan itu merupakan pengalaman yang berharga bagi kami” ujar Taufan disela-sela acara penyerahan piala penghargaan kepada Rektor UMY pada Selasa (16/9).
Senada dengan Taufan, ketua Unit Kegiatan Mahasiswa Januari, Pratama Nurratri menjelaskan bahwa sebenarnya juara 3 itu bukan target dari DC UMY untuk mencapai posisi ketiga dalam kompetisi tersebut, akan tetapi pihaknya merasa bangga dengan prestasi yang dicapai dengan pengalaman pertamanya ikut dalam kompetisi internasional.
“Sebenarnya ini di luar target kita, tapi ternyata kita bisa menjadi salah satu pemenang dalam kompetisi Internasional ini, rasanya kita bangga banget, semua usaha kita bener-bener bermakna, apalagi kita bisa meraih peringkat ketiga, ini menjadi semangat untuk meningkatkan prestasi dikompetisi selanjutnya 2015 nanti” ujar mahasiswi UMY angkatan 2011 ini.
Rektor UMY Prof,. Dr. Bambang Cipto, MA saat menyambut kedatangan anggota DC UMY di ruang Rektorat mengungkapkan kebanggaannya dan rasa terimakasih kepada seluruh peserta UKM DC UMY yang telah berjuang mengharumkan nama universitas ditingkat Internasional, Bambang juga beharap bahwa prestasi ini juga bisa menjadi api semangat untuk terus berprestasi saat mereka lulus nanti.
“Terimakasih atas prestasi yang luar biasa, hal ini persis seperti tagline kita, saya meminta lagi agar di 2015 kita kembali berprestasi, tentunya kita akan bantu kebutuhan yang diperlukan, dan saya berharap prestasi ini menjadi api semangat buat anda saat Anda lulus dari UMY nanti, dan kita patut berbangga karena kita satu-satunya universitas yang menjadi juara dalam kompetisi internasional” ujarnya saat menyampaikan sambutan kedatangan DC UMY ke ruangnya. (Shidqi)