Berita

Haedar Nashir : Penting Perhatikan Praktik Islam di Era Modern

Memahami, mendalami, dan juga mempraktikkan nilai-nilai agama Islam di dalam kehidupan sehari-hari merupakan suatu hal yang penting untuk diperhatikan, apalagi seiring dengan cepatnya perkembangan jaman yang membuat kehidupan cepat berubah. Dalam beragama, dapat dilakukan dengan bergantung pada alam pikiran kita dan juga situasi dimana kita berada. Hal ini disampaikan oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah, Prof. Dr. H. Haedar Nashir, M.Si., dalam sesi pertama Pengajian Ramadhan 1442 H Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) pada Rabu (28/04) kemarin.

Dalam pengajian yang digelar secara daring (dalam jaringan) melalui platform Zoom Meeting ini, Prof. Haedar, menyampaikan materi tentang Beragama di Era Digital dalam Prespektif Muhammadiyah. Lebih lanjut, beliau menyampaikan bahwa ada banyak sekali spektrum dalam memahami dan juga mempraktikkan agama Islam. “Biasanya ada dua pendapat yang ekstrim, pertama ada yang la diniyah atau sekuler yang sudah mulai hadir di negeri kita dan kedua ada yang serba konservatif bahkan dari hal-hal terkecil. Kedua hal ini perlu diwaspadai. Jangan sampai kita merasa cukup dengan Islam kita tapi kita lupa untuk mengembangkan Islam itu sendiri,” terangnya.

Dalam beragama, menurut Prof. Haedar, juga perlu mengetahui apa substansi dari Islam itu sendiri. “Islam adalah wahyu Allah yang diturunkan kepada Nabi Muhammad Saw., di dalamnya ada perintah pokok seperti perintah untuk sholat, berpuasa, dan berbuat baik. Serta ada larangan-larangan seperti larangan membunuh, minum khamr, dan sebagainya. Selain itu juga ada petunjuk-petunjuk yang terdiri dari petunjuk jelas dan juga petunjuk yang sifatnya tersembunyi dan perlu di dalami,” tambahnya.

Pengajian yang disiarkan langsung dari Studio Podcast LPPI UMY ini akan digelar selama 2 hari hingga Kamis (29/04). Pengajian ini juga akan diisi oleh Prof. Dr. H. Abdul Mu’ti, M.Ed., Prof. Dr. H. Syamsul Anwar, M.A., Dr. Ir. H. Gunawan Budiyanto, M.P., IPM., Dr. Agung Danarto, M.Ag., dan Prof. Hilman Latif, Ph.D., yang akan membawakan materi sesuai dengan bidangnya masing-masing. (ays)