Berita

Perkuat Ukhuwah Civitas Academica UMY Gelar Kompetisi Olah Raga

Kegiatan Olah Raga turut mewarnai rangkaian Milad Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) ke 42. Rangkaian perlombaan olah raga tak hanya diperuntukan bagi mahasiswa saja, adalah PORDOST sebuah kompetisi olahraga yang diperuntukan bagi dosen dan tenaga kependidikan UMY. Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia UMY, Prof. Dr. Nano Prawoto, S.E., M.Si. dalam sambutannya mengatakan jika kompetisi ini adalah sebagai bentuk untuk memperkuat ukhuwah bagi para dosen dan tendik.

“Pordost sebagai suatu kompetisi olah raga ini perlu dilihat dari sisi lain sebagai ajang untuk memperkuat ukhuwah keluarga civitas academica UMY yang dalam hal ini adalah dosen dan tendik,” paparnya.

Nano juga menyerukan kepada seluruh dosen dan tendik yang hadir dalam opening ceremony Pordost ini agar mengikuti kompetisi Pordost dengan serius.

“Walaupun secara kultural ini adalah ajang untuk memperkuat ukhuwah dan tali kekeluargaan kita, saya harap rekan-rekan mengikuti kegiatan ini dengan serius agar memberikan hasil kompetisi maksimal,” lanjutnya.

Sementara itu, ketua Milad UMY 42 Meika Kurnia Puji RDA, S.E., M.Si., Ph.D dalam sambutannya mengatakan kepada dosen dan tendik yang hadir jika ajang ini adalah salah satu cara untuk refresh energy dari hiruk pikuk pekerjaan.

“Saya mengerti bahwa kita semua sedang sibuk dengan kegiatannya masing-masing misalnya menyiapkan akreditasi, mengajar mahasiwa, riset dan lain-lain. Dengan adanya pordost ini semoga ini bisa mencharger kembali energi kita semua sebelum kembali mengabdi ke UMY dengan segala hiruk pikuk pekerjaannya,” kata Meika.

Dalam rangkaian Milad 42 ini memang diisi banyak kegiatan dan perlombaan yang diikuti oleh civitas academica UMY seperti Senam Sehat, Gowes bareng civitas academica, lomba futsal, lomba badminton, lomba bola voli, Family Day yang juga akan diikuti dengan agenda Ahad Morning Reborn. Meika juga mengklaim dengan kembalinya Ahad Morning di UMY diharapkan mampu memberikan dampak yang bagus bagi pengusaha kecil di sekitar UMY.

“Nanti saat Family Day insha Allah ada launching Ahad Morning Reborn. Sebenernya ini kan memang sudah lama ada di UMY tapi sudah lama offf karena pandemi. Nah di momentum milad ini kita ingin hadirkan kembali Ahad Morning dengan wajah baru. Harapannya ini bisa kembali meramaikan UMY dan juga bisa membantu usaha-usaha kecil milik warga di sekitaran UMY,” tandas Meika. (RM)