Persatuan Sepakbola Hizbul Wathan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (PS HW UMY) telah melakukan persiapan untuk mengarungi kompetisi Liga 3 Regional Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) musim 2019. Guna memenuhi target untuk lolos ke tingkat nasional, manajer PS HW UMY, Prof. Dr. Achmad Nurmandi, M.Sc menuturkan bahwa timnya telah melakukan persiapan selama 6 bulan sebelumnya dengan melakukan uji coba dengan berbagai tim dan memperbaharui amunisi pemain. Kompetisi ini akan bergulir mulai 12 Juli 2019 sampai awal bulan September 2019 mendatang.
“Berbekal materi pemain yang tidak jauh beda dengan sebelumnya dan juga menambah beberapa pemain baru, target kami adalah lolos ke Liga 3 Nasional. Kami sudah melakukan berbagai persiapan selama enam bulan untuk kompetisi ini dan target kami adalah juara,” ujarnya saat ditemui di acara persiapan tim PS HW UMY di Kampus Terpadu UMY (6/7).
Sementara itu pelatih HW UMY, Satmoyo menuturkan bahwa lawan yang akan dihadapi oleh tim asuhannya merupakan tim yang kerap ditemui selama mengikuti kompetisi di DIY. Untuk itu, pihaknya mempersiapkan tim dengan melakukan seleksi dan meloloskan 25 pemain serta memberikan porsi latihan yang sedikit berbeda. “Rata-rata kualitas dan persiapan setiap tim hampir sama. Jadi kekuatan seluruh tim saya rasa sama semua. Tapi kami juga melakukan evaluasi dan memperbaiki kekurangan tim di sektor penyerang,” katanya.
Satmoyo juga menambahkan bahwa terdapat beberapa pemain unggulan yang mengisi skuat PS HW UMY. Penambahan pemain ini diharapkan mampu mengangkat performa tim dan bisa mencapai target yang diinginkan. “Terdapat beberapa pemain senior yang telah memiliki cukup pengalaman bermain di kompetisi besar. Diantaranya Nurdin yang menjadi kapten pernah memperkuat PSIM Yogyakarta, ada juga mantan pemain Persiba Bantul yang musim kemaren main di Liga 3 Nasional. Bermodalkan pemain senior ini diharapkan mampu mengangkat tim,” imbuhnya.
Kompetisi Liga 3 Regional DIY sendiri diikuti oleh delapan tim yang terbagi dalam dua grup. Grup 1 diisi oleh PS HW UMY, Rajawali FC Gunungkidul, Tunas Jogja dan Protaba Bantul. Sementara itu grup 2 dihuni oleh UAD FC, Sleman United, Persikup Kulonprogo dan Jogja Istimewa Football (JIF). Seluruh pertandingan yang akan dilakoni oleh PS HW UMY akan bersifat kandang dan tandang. (ak)