Program pascasarjana UMY telah genap berusia satu dasawarsa. Program pascasarjana UMY saat ini menyelenggarakan pendidikan melalui lima program magister (S-2) dan 2 program doctoral (S-3). “Program magister meliputi program Magister Manajemen (MM), Magister Manajemen Rumah Sakit (MMR), Magister Studi Islam (MSI), Magister Keperawatan dan Magister Ilmu pemerintahan (MIP).” urai Wakil Direktur Pascasarjana UMY, Dr. Imamudin Yuliadi Selasa (16/8) di ruang kerjanya.
Sedangkan program doktor meliputi Doktor Psikologi Pendidikan Islam dan Doktor Politik Islam. Dalam rangkaian kegiatan satu dasawarsa program pascasarjana diadakan Joint International Seminar UMY dengan Universiti Sains Malaysia (USM) dan Kanita, Forum Ilmiah Pascasarjana yang melibatkan dosen dan mahasiswa serta penandatanganan MoU antara pascasarjana UMY dengan SEAMEO VOCTECH
SEAMEO VOCTECH yaitu suatu organisasi yang bergerak dalam pengembangan pendidikan dan penelitian di Negara-negara ASEAN. Rangkaian kegiatan yang lain yaitu ujian promosi doktor yang menandai kelulusan pertama dari program doctor pascasarjana UMY.
Dalam penuturannya rangkaian kegiatan satu dasawarsa pascasarjana UMY ini juga menampilkan kegiatan pendamping lain. “Mulai dari workshop psikologi pendidikan Islam, family gathering, launching buku karya Prof. Dr. Heru Kurnianto Tjahjono bertajuk ‘Subconcious Management for Managers’. “jelasnya.
Salah satu acara yang menarik yaitu Sarasehan dan Forum Ilmiah Pascasarjana Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) se-Indonesia yang menampilkan hasil penelitian tesis dan disertasi dari dosen dan mahasiswa program pascasarjana PTM se-Indonesia. “Kegiatan satu dasawarsa program pascasarjana akan diakhiri dengan pemberian penghargaan bagi dosen dan karyawan yang berprestasi melalui kegiatan yang bertajuk postgraduate award.”tambahnya.